Ratusan Personel Disiagakan, Polres Lubuk Linggau Pastikan Trail Run HUT Kota ke-24 Berjalan Aman
Kategori : Kegiatan Polres, Tanggal Berita : 14 Oktober 2025, 08:51:11 wib

LUBUK LINGGAU – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan kegiatan Trail Run 5K dan 10K memperingati HUT ke-24 Kota Lubuk Linggau, Polres Lubuk Linggau menggelar apel pengecekan personel di area Kebon Kito, Kelurahan Jukung, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan I, pada Minggu (12/10/2025).

 

Apel kesiapan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lubuk Linggau Selatan AKP Herwan Oktariansyah selaku Ka Pam Wilayah Selatan. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kanit Propam Polsek Lubuk Linggau Selatan bersama personel Sipropam Polres Lubuk Linggau yang bertugas sebagai pengawas dan pengendali (Wasdal) dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan olahraga tersebut.

 

Turut melakukan pengecekan langsung di lokasi, Kabag Ops Polres Lubuk Linggau Kompol Robi Sugara bersama perwira Bag Ops memastikan seluruh personel yang terlibat memahami ploting tugas dan lokasi pengamanan, guna menjamin kegiatan Trail Run berjalan aman, lancar, dan kondusif.

 

Kapolres Lubuk Linggau Polda Sumatera selatan AKBP Adithia Bagus Arjunadi melalui Kapolsek Lubuk Linggau Selatan AKP Herwan Oktariansyah menyampaikan bahwa apel kesiapan ini merupakan langkah penting untuk memantapkan kesiapan personel dalam menjalankan tugas di lapangan. “Kami pastikan seluruh personel memahami tanggung jawabnya masing-masing agar pelaksanaan Trail Run dalam rangka HUT ke-24 Kota Lubuk Linggau ini berjalan sukses, aman, dan tertib,” ujarnya.

 

Pengamanan kegiatan olahraga ini juga menjadi bagian dari komitmen Polres Lubuk Linggau dalam mendukung kegiatan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan selama rangkaian peringatan HUT Kota Lubuk Linggau ke-24 tahun 2025.

Kepolisian Resor Kota Lubuklinggau

Melindungi, Mengayomi, dan Melayani Masyarakat



Layanan Polres